Gaung rindu memanggil seberang angin
bertanya pulang pulang pulang
kapan?
lantas ia bercerita tentang dusun sepi yang rumahnya tak lagi disapu
yang kerbau kambing dan sapi nya tak sempat digembala
oleh sunyi beranda tua
yang matanya senantiasa menatap lekat di relung jauh
melambai tangannya
menyimpan dekapnya
melempar kelu dengan senyum
dari lalulalang kecewa
Namun diam ada di seberang angin
pasrah
pada salam yang tertunda
.........................................................
Copyright:Lonk.@jb.25.08.2011.
Original content: Dblog ala Lonk
0 apresiasi sahabat:
Post a Comment
Kritik dan saran amatlah diharapkan.
Salam hormat & happy blogging.